Warga RT 03 Banyu Tumumpang Melakukan Mitigasi Sebelum Musim Penghujan

Bagikan konten ini

Banyutemumpang, 5 November 2023 – Dalam rangka mengantisipasi potensi masalah listrik akibat musim penghujan yang segera tiba, warga Banyutemumpang RT 03 telah melakukan langkah-langkah mitigasi yang efektif. Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin tahunan sebelum musim penghujan yang telah berlangsung selama 3 tahun terakhir, sejak periode Rt Pak Sukirjo.

Kepala RT, Pak RT Kasidi, dengan bijaknya telah menghubungi petugas PLN untuk memastikan pemadaman listrik yang diperlukan dalam rangka kegiatan ini. Mitigasi yang dilakukan oleh warga melibatkan pemotongan ranting pohon yang berpotensi menyebabkan konsleting listrik pada jalur kabel primer listrik.

Kegiatan ini, yang dikenal sebagai “Agenda Rampas-Rampas,” diikuti oleh bapak-bapak dari RT 03 dan telah berlangsung pada Ahad Kliwon, 5 November 2023. Mereka berfokus pada pemotongan ranting pohon sepanjang jalur kabel primer listrik untuk meminimalisir potensi gangguan listrik yang dapat terjadi selama musim penghujan.

Pak RT Kasidi menjelaskan bahwa tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memberikan kenyamanan kepada seluruh warga Banyutemumpang RT 03 selama musim penghujan yang akan datang. Dengan mengurangi risiko konsleting kabel primer dan ranting pohon, mereka berharap dapat menghindari pemadaman listrik yang dapat mengganggu aktivitas sehari-hari.

Kegiatan mitigasi ini merupakan contoh nyata dari kerja sama dan inisiatif warga dalam menjaga stabilitas pasokan listrik di lingkungan mereka. Diharapkan bahwa upaya seperti ini akan menjadi inspirasi bagi komunitas lain untuk mengambil tindakan serupa dalam menjaga infrastruktur listrik yang handal dan aman.

Bagikan konten ini
Maruf
Maruf

Admin web banyutumumpang.com jurnalistik warga desa. Mengabarkan kehidupan kemasyarakatan warga Daerah Istimewa Yogyakarta.

Warga kampung Banyutemumpang RT 03 Padukuhan V Salakan, Kalurahan Bangunjiwo, Kapanewon Kasihan.

Articles: 53

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *